Contextual Learning : Simetri Lipat


Selamat datang, Kali ini kita akan berbagi tentang Contextual Learning : Simetri Lipat. Silahkan dibaca baik-baik tentang Contextual Learning : Simetri Lipat ini ya.
Sebelum mempelajari simetri lipat cobalah kamu mengambil kertas, kemudian lipatlah kertas tersebut. Pada lipatan kertas tersebut, cobalah untuk menggambar ruas-ruas garis yang yang saling berhubungan dan bermula serta berakhir di lipatan kertas tersebut. Perhatikan contoh berikut!
Melipat Kertas
Setelah itu, guntinglah kertas tersebut menurut ruas garis yang telah kamu buat. Apa yang kamu peroleh? Apabila kamu menggambar ruas-ruas garisnya sesuai dengan contoh di atas, kamu akan memperoleh potongan kertas seperti berikut.
Hasil Potongan
Apabila diperhatikan, potongan kertas yang diperoleh mempunyai dua bagian yang identik/sama. Kedua bagian tersebut dipisahkan oleh bekas lipatan kertas. Bekas lipatan kertas tersebut seolah-olah mencerminkan bagian yang satu ke bagian yang lain. Untuk membuktikannya, cobalah untuk mengukur sisi-sisi dari potongan kertas tersebut. Kamu akan menemukan pasangan-pasangan sisi yang sama panjang. Bangun datar yang memiliki 2 bagian yang identik tersebut selanjutnya disebut bangun datar yang simetris. Sedangkan bekas lipatan kertas yang memisahkan kedua bagian yang identik tersebut selanjutnya disebut sebagai sumbu simetri.
Simetris artinya kedua belah bagiannya sama atau setangkup. Sumbu simetri merupakan garis yang membagi bangun datar menjadi 2 bagian yang simetris.
Selanjutnya perhatikan beberapa bangun datar berikut!
Bangun Datar
Dari 3 bangun datar di atas, manakah yang simetris? Apabila bangun datar tersebut simetris, gambarlah sumbu simetrinya!
Bangun datar yang simetris adalah bangun datar nomor 1 dan 3. Sumbu simetri dari bangun datar tersebut dapat ditunjukkan oleh gambar berikut.
Bangun Datar Simetris
Semoga postingan kami tentang Contextual Learning : Simetri Lipat ini bisa bermanfaat dan menambah pengetahuan serta pemahaman matematika kamu. Jangan lupa tetap Berbagi Belajar,Belajar Berbagi.
   
dalam:

Share Yuk



   

Postingan Terkait

No comments:

Post a Comment

Copyright © PM. Template by: Petunjuk Onlene